Wamendiktisaintek Prof Stella Christie Kunjungi King’s College London, Dalami Tata Kelola Kampus dan Pengalaman Mahasiswa

Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendiktisaintek), Prof. Stella Christie, Ph.D., melakukan kunjungan kerja ke King’s College London

Januari 14, 2026 - 16:00
Wamendiktisaintek Prof Stella Christie Kunjungi King’s College London, Dalami Tata Kelola Kampus dan Pengalaman Mahasiswa

MALANG Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendiktisaintek), Prof. Stella Christie, Ph.D., melakukan kunjungan kerja ke King’s College London. Kunjungan ini berfokus pada upaya memahami secara langsung bagaimana King’s College London mengelola institusi pendidikannya.

Dalam kunjungan tersebut, Prof. Stella berdialog langsung dengan jajaran pengelola kampus King’s College London untuk mempelajari praktik-praktik terbaik (best practices) dalam pengelolaan universitas berkelas dunia, termasuk tata kelola akademik, sistem pembelajaran, serta aktivitas mahasiswa.

kek-singhasri4468a698aff4f3c8.jpg

Selain pertemuan dengan pihak manajemen kampus, Prof. Stella juga mengikuti sesi diskusi bersama sejumlah mahasiswa yang tengah menempuh studi di King’s College London. Dalam forum tersebut, para mahasiswa berbagi pengalaman mengenai latar belakang pendidikan mereka sebelum bergabung di King’s, proses adaptasi akademik dan kultural selama studi, serta rencana karier yang ingin mereka tempuh setelah lulus.

Stella-Christiee82276a7b6c4249a.jpg

Diskusi ini menjadi ruang refleksi penting untuk melihat bagaimana ekosistem pendidikan tinggi internasional membentuk kompetensi lulusan yang adaptif, berdaya saing global, dan relevan dengan tantangan masa depan.

Melalui kunjungan kerja ini, Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi berharap dapat memperoleh masukan strategis untuk penguatan tata kelola perguruan tinggi di Indonesia, khususnya dalam pengembangan kualitas pendidikan, riset, serta kesiapan lulusan menghadapi dinamika global. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow