Webinar Literasi Halal “Literasi Halal Sebagai Pilar Keamanan Produk dan Kepercayaan Publik”

UKM Kewirausahaan 'Golden Preneur' UNISMA menggelar webinar bertajuk 'Literasi Halal sebagai Pilar Keamanan Produk dan Kepercayaan Publik', Minggu (13/7/2025).

Juli 17, 2025 - 14:30
Webinar Literasi Halal “Literasi Halal Sebagai Pilar Keamanan Produk dan Kepercayaan Publik”

TIMESINDONESIA, MALANG – UKM Kewirausahaan 'Golden Preneur' UNISMA menggelar webinar bertajuk 'Literasi Halal sebagai Pilar Keamanan Produk dan Kepercayaan Publik', Minggu (13/7/2025).

Gishela Ameliya Putri selaku Ketua Umum Unit Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan “Golden Preneur” Universitas Islam Malang 2025, yang menekankan pentingnya literasi halal bagi para pelaku UMKM.

Sementara Pembina Unit Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan “Golden Preneur” Universitas Islam Malang, Mohamad Bastomi S.E M.M dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini penting dilakukan sebagai edukasi pada produsen akan pentingnya kehalalan produk.  

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Kegiatan ini menghadirkan 2 narasumber yang masing-masing membahas beberapa dimensi yang berbeda dari literasi halal. Narasumber pertama yakni Bapak Mohamad Bastomi, SE., MM., MOS., CRMP., CIBA, Kepala Pusat Pengembangan Kewirausahaan memaparkan materi dengan judul “Pilar Keamanan Produk dan Kepercayaan Publik” yang mencangkup bahwasannya.

“Sertifikasi halal lebih dari sekedar makanan saja, bisa juga alat maupun bahan kosmetik dan perawatan, obat-obatan atau kesehatan, serta pariwisata halal yang sesuai dengan prinsip syariah untuk wisatawan muslim,” ucapnya.

Sumiarah sekaligus owner P.T Sambal Annaba Sejahtera, membawakan materi dengsn judul “Jemput Berkah, Raih Omzet. Produk Halal Sebagai Magnet Konsumen”.

“Pentingnya produk halal untuk alat pemasaran yang efektif, menjamin keamanan, kesehatan, dan kualitas produk. Kehalalan produk bermanfaat untuk memperluas pemasaran produk, memberikan kepastian dan kepercayaan kepada konsumen muslim, meningkatkan daya tarik dan daya saing, ” jelasnya.

Tujuan dari acara webinar ini untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang betapa pentingnya sertifikasi halal serta kehalalan produk bagi para pelaku UMKM.Tak hanya itu kegiatan ini juga menjadi sharing session untuk para pelaku UMKM yang ada disekitar malang.

Jumlah peserta yang berpartisipasi dalam acara ini sebanyak 40 orang, yang terdiri dari para pelaku UMKM sekitar malang, mulai dari pelaku UMKM dari kalangan mahasiswa hingga masyarakat umum.

Acara webinar ini berjalan dengan lancar dan interaktif. Serta sesi tanya jawab yang berlangsung dinamis. Diskusi yang terjadi pada webinar ini menunjukkan sikap antusias yang tinggi dari para peserta terhadap topik yang dibawakan oleh masing-masing narasumber. Seluruh peserta yang mengikuti semua sesi mendapatkan e-sertifikat dari UKM Kewirausahaan 'Golden Preneur' UNISMA. 

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

*)Pewarta: Syita Aulia Asyhari

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow