IKA PMII Jombang Gelar Halal Bihalal dan Raker untuk Membangun Peran Strategis Alumni
Dalam rangka memperkuat jalinan silaturahmi dan meningkatkan peran strategis alumni dalam pembangunan daerah, Pengurus Cabang Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Kabupaten Jombang

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Dalam rangka memperkuat jalinan silaturahmi dan meningkatkan peran strategis alumni dalam pembangunan daerah, Pengurus Cabang Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Kabupaten Jombang akan menggelar agenda penting bertajuk “Halal Bihalal dan Rapat Kerja” (Raker). Acara ini akan digelar bakal di Aula MTsN 4 Denanyar Jombang, Selasa (13/5/2025) mendatang.
Acara tersebut mengangkat tema “Membangun Peran Strategis IKA PMII untuk Jombang Lebih Baik”, sebagai bentuk ajakan untuk memperkuat sinergi antar alumni serta menjawab tantangan-tantangan sosial, pendidikan, dan kemasyarakatan di Jombang.
Kegiatan Halal Bihalal yang dikolaborasikan dengan Rapat Kerja ini menjadi forum konsolidasi alumni PMII yang berasal dari berbagai profesi mulai dari akademisi, birokrat, pengusaha, politisi, hingga tokoh masyarakat untuk memperkuat koordinasi dan merancang strategi peran ke depan.
Ketua PC IKA PMII Jombang, Dr. H. Amir Maliki Abi Thalhah, dalam keterangannya menekankan pentingnya acara ini sebagai ruang bersama untuk memperkuat komitmen sosial alumni terhadap pembangunan daerah.
“Halal Bihalal ini bukan sekadar ajang reuni. Kita ingin meletakkan fondasi kolaborasi antar alumni agar bisa ikut hadir menyelesaikan persoalan-persoalan strategis di tengah masyarakat. Di saat yang sama, melalui Raker, kita akan menetapkan agenda kerja yang lebih konkret dan relevan dengan tantangan zaman,” tegas pria yang juga menjabat sebagai Rektor Undar Jombang tersebut, Sabtu (10/5/2025).
Lelaki yang akrab disapa Kiai Amir menambahkan bahwa IKA PMII Jombang memiliki tanggung jawab besar dalam menyumbangkan ide, tenaga, dan jejaring untuk pembangunan daerah. Menurutnya, alumni PMII harus terus menjadi bagian dari solusi, bukan hanya pengamat.
“Kami ingin mempertegas posisi IKA PMII sebagai kekuatan moral dan intelektual. Jangan sampai alumni hanya bersuara di media sosial, tetapi absen di lapangan. Kita butuh pergerakan kolektif untuk menghidupkan nilai-nilai Aswaja dalam ruang publik yang berkeadaban,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Amir Maliki menyampaikan bahwa sinergi antara alumni dan pemerintah daerah sangat penting, terutama dalam mendukung pendidikan, pemberdayaan masyarakat, pengentasan kemiskinan, serta pembangunan berbasis nilai-nilai keislaman dan keindonesiaan.
Dalam acara nanti, peserta akan mendiskusikan program kerja PC IKA PMII Jombang ke depan, termasuk penguatan literasi keislaman, pengembangan kapasitas kader muda, pelibatan alumni dalam kegiatan sosial-kemasyarakatan, hingga penguatan peran perempuan dan inklusi sosial dalam tubuh organisasi.
Tidak hanya itu, hadirnya tokoh-tokoh penting seperti Bupati dan Wakil Bupati Jombang juga menunjukkan besarnya harapan agar IKA PMII dapat bersinergi dan menjadi mitra strategis pemerintah dalam menciptakan tata kelola pembangunan yang lebih adil dan berpihak pada rakyat.
“Semoga dengan kegiatan dan pertemuan ini dapat menjadi pemantik semangat baru bagi alumni PMII Jombang agar lebih solid, inklusif, dan berdaya guna. Sebab di tengah berbagai tantangan, sinergi dan kebersamaan menjadi kunci keberhasilan gerakan alumni,” harapnya.
Apa Reaksi Anda?






