Pesan Damai dalam Nuansa Moderasi Saat Peringatan HAB Kemenag di Kabupaten Malang
Upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama (Kemenag) dilaksanakan sarat makna, di lapangan Desa Sukoraharjo Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (3/1/2026). Pesan damai dalam mode
MALANG Upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama (Kemenag) dilaksanakan sarat makna, di lapangan Desa Sukoraharjo Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (3/1/2026). Pesan damai dalam moderasi begitu mewarnai.
Upacara peringatan HAB ke-80 Kemenag ini diikuti kurang lebih 1.500, orang yang merupakan sivitas dan keluarga besar Kantor Kemenag Kabupaten Malang. Dimulai tari kolosal Beskalan, dibawakan puluhan penari menyambut kedatangan para tamu dan peserta.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Malang H. Sahid, dalam amanatnya sebagai pemimpin upacara HAB membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia H. Nasaruddin Umar.
Tema HAB Kemenag tahun ini adalah 'Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Sampai dan Maju'.
Menag Nasaruddin menekankan, kerukunan bukan hanya ketiadaan konflik, melainkan energi kebangsaan yang lahir dari sinergi perbedaan untuk mendorong kemajuan bangsa.
Menag juga menyoroti peran strategis Kemenag sebagai penjaga nalar agama dalam bingkai kebangsaan, yang diwujudkan melalui penguatan pendidikan keagamaan, pemberdayaan ekonomi umat, layanan keagamaan berbasis digital, serta pengembangan program kerukunan yang berdampak langsung di tengah masyarakat.
Merangkai acara inti resepsi peringatan HAB ke-80 Kemenag ini, ditampilkan sejumlah atraksi yang menggambarkan khazanah budaya dan keberagaman.
Yakni, ditampilkan seni Islami Albanjari Annisa Kamila dari Dharma Wanita Kantor Kemenag Kabupaten Malang. Juga, penampilan musik tradisional angklung dari anak-anak TK dan SD Katolik Yos Sudarso Kepanjen.
Sebagai bentuk apresiasi pemerintah atas dedikasi, kesetiaan dan disiplin pegawai di lingkungan Kemenag Kabupaten Malang, diserahkan penghargaan Satya Lencana Karya Satya kepada 83 orang.
Rinciannya, Satya Lencana Karya Satya 10 tahun kepada 10 orang, 20 tahun kepada 62 orang, dan Satya lencana 30 tahun kepada 11 orang.
Selain itu, juga diserahkan penghargaan prestasi kepada mitra 12 lembaga, juga satuan kerja. Rinciannya, kepada 6 lembaga RA, 7 orang pengawas RA, dan 3 orang dari Kelompok Kerja RA. Selain itu, diberikan penghargaan untuk 1 lembaga pesantren, 16 siswa madrasah berprestasi, 5 oran g operator dan guru. (*)
Apa Reaksi Anda?